Rabu, 07 Februari 2018

Syariat Islam terang-benderang

Syariat Islam Kuno?

Saudaraku yang mencintai Sunnah dan dicintai oleh Alloh, diantara syubhat yang dilemparkan para musuh islam – baik musuh dari dalam atau dari luar islam -, adalah statement bahwa Islam yang ada saat ini sudah ketinggalan jaman, tidak laku dan tidak bisa digunakan untuk menyinari setiap sendi kehidupan di masa depan, banyak solusi yang mandek jika hanya menggunakan syari’at islam saja, tidak terselesaikan. Perlu inovasi.

Sungguh itu adalah perkataan bodoh dari orang jahil yang miskin iman, ia congkak dengan lisan dan akalnya, lupa bahwa keduanya adalah anugrah dari sang pencipta, yang telah mengutus manusia mulia, Rosululloh sholallohu ‘alaihi wasallam. Beliau bersabda;

تَرَكْتُكُمْ عَلَى الْبَيْضَاءِ لَيْلُهَا كَنَهَارِهَا لَا يَزِيغُ عَنْهَا بَعْدِي إِلَّا هَالِكٌ

“Aku tinggalkan kalian dalam suatu keadaan terang-benderang, malamnya seperti siang. Tidak ada yang berpaling dari keadaan tersebut kecuali ia pasti celaka.” [HR Ibnu Majah 43, Ahmad 126/4]

Al-Baidha’ (putih bersih atau terang benderang) yang dimaksud di dalam hadits adalah Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama’ah sesuai dengan pemahaman generasi terbaik, serta seluruh ajaran yang telah disampaikan oleh Rosululloh sholallohu ‘alaihi wasallam kepada kita. Inilah yang akan kekal sepanjang jaman, dan solusi abadi bagi setiap permasalahan.

Jadi saudaraku, yang kuno adalah yang tak berhukum dengan syari’at, karena pasti celaka.

Wallohu A’lam
Wabillahit Taufiq

Sumber: https://bimbinganislam.com/tausyiah-urar-syariat-islam-kuno/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar